Hasil dari 1 Kg Kain Bahan bisa bervariasi tergantung dari Ketebalan, Gramasi dan Jenis Kain Bahan yang digunakan.
Hallo Mitra Almega, kali ini Mimin mau share jawaban yang banyak banget ditanyain sama Mitra Almega semua. Dari 1 Kg kain bahan jadi berapa kaos sih?
Nah, buat Mitra Almega yang punya pertanyaan yang sama pas banget baca artikel ini karena Mimin akan share jawaban selengkapnya disini. Sebelumnya Mimin akan jelaskan beberapa Kain Bahan yang sangat sering dibuat Kaos dan tidak hanya satu jenis bahan. Yuk disimak penjelasannya.
1. COTTON COMBED
Untuk Kain Cotton Combed banyak variasi yang berbeda ketebalan atau gramasinya, sehingga dapat menjadikan hasil kaos yang berbeda juga. Cotton Combed di Almegatex memiliki komposisi 100% Cotton Premium. Mimin akan sedikit membahas tentang detail Cotton Combed.
- Cotton Combed 30s
Memiliki gramasi 150-160 dengan Setting 42", dari 1 Kg kain bahan Cotton Combed 30S terdapat kurang lebih 3 Meter Kain yang bisa menghasilkan 5 Kaos Tangan Pendek size - L, bila Kaos tangan Panjang dapat menghasilkan 4 Kaos saja.
- Cotton Combed 24s
Memiliki gramasi 170-190 dengan Setting 42", dari 1 Kg kain bahan Cotton Combed 30S terdapat kurang lebih 2,4 Meter Kain yang bisa menghasilkan 4 Kaos Tangan Pendek size - L, bila Kaos tangan Panjang dapat menghasilkan 3 Kaos saja.
-Cotton Combed 20s
Memiliki gramasi 190-200 dengan Setting 42", dari 1 Kg kain bahan Cotton Combed 30S terdapat kurang lebih 2,1 Meter Kain yang bisa menghasilkan 3-4 Kaos Tangan Pendek size - L (4 Kaos size M), bila Kaos tangan Panjang dapat menghasilkan 2-3 Kaos saja (3 Kaos size M).
2. TENCEL™ MODAL PREMIUM COTTON 30s
Untuk kain TENCEL™ Modal Premium Cotton memiliki Gramasi 150-160 dengan Setting 42” dengan Komposisi 50% Serat Kayu Beech (Beechwood) dan 50% Serat Kapas Premium (Premium Cotton). Dari 1 Kg kain Bahan TENCEL™ Modal Premium Cotton terdapat kurang lebih 3 Meter Kain yang dapat menghasilkan 5 Kaos Tangan Pendek size-L, bila kaos tangan Panjang dapat menghasilkan 4 Kaos.
3. COTTON BAMBOO 30s
Untuk kain Cotton Bamboo memiliki Gramasi 150-160 dengan Setting 42” dengan Komposisi 50% Serat Bambu (Bamboo) dan 50% Serat Kapas Premium (Premium Cotton). Dari 1 Kg kain Bahan Cotton Bamboo terdapat kurang lebih 3 Meter Kain yang dapat menghasilkan 5 Kaos Tangan Pendek size-L, bila kaos tangan Panjang dapat menghasilkan 4 Kaos.
4. COTTON SLUB INJECT 30s
Untuk kain Cotton Slub Inject 30s memiliki Gramasi 150-160 dengan Setting 42” dengan Komposisi 100% Serat Kapas Premium (Premium Cotton). Dari 1 Kg kain Bahan Cotton Bamboo terdapat kurang lebih 3 Meter Kain yang dapat menghasilkan 5 Kaos Tangan Pendek size-L, bila kaos tangan Panjang dapat menghasilkan 4 Kaos.
5. CHIEF VALUE COTTON 30s (CVC Jersey)
Untuk kain Chief Value Cotton (CVC Jersey) 30s memiliki Gramasi 150-160 dengan Setting 42” dengan Komposisi 60% Serat Kapas (Cotton) dan 40% Serat Poly (Polyester). Dari 1 Kg kain Bahan Chief Value Cotton (CVC Jersey) 30s terdapat kurang lebih 3 Meter Kain yang dapat menghasilkan 5 Kaos Tangan Pendek size-L, bila kaos tangan Panjang dapat menghasilkan 4 Kaos.
6. CVC 24s LACOSTE PIQUE
Untuk kain CVC 24s Lacoste Pique memiliki Gramasi 200-210 dengan Setting 42” dengan Komposisi 60% Serat Kapas (Cotton) dan 40% Serat Poly (Polyester). Dari 1 Kg kain Bahan CVC 24s Lacoste Pique terdapat kurang lebih 2,1 Meter Kain yang dapat menghasilkan 4 Kaos Polo/Lacoste Tangan Pendek size-L, bila Kaos Polo/Lacoste Tangan Panjang dapat menghasilkan 3 Kaos.
Nah untuk hasil yang tadi Mimin jelaskan diatas tidak selalu baku, karena hasil jadi kaos bisa menyesuaikan dengan pola potong dan size chart dari masing-masing, dari beberapa kasus bisa jadi lebih dan juga bisa jadi kurang. Begitu pula dengan hasil potong kain bahan ecer akan lebih sedikit mendapatkan hasil kaos dibandingkan dengan hasil potong kain bahan roll karena saat proses pemotongan pola baju pada kain roll sangat minim sekali kain yang terbuangnya karena settingan kain sudah disesuaikan dengan pola standar kaos.
Seklian penjelasan dari Mimin tentang Banyaknya kaos yang didapat dari 1 Kg Kain Bahan semoga menjadi Informasi, Tambahan Ilmu, Referensi dan Pembelajaran serta Bermanfaat untuk Mitra Almega.
Untuk informasi Pemesanan Kain Bahan, Promo dan Konsultasi seputar Kain Bahan Kaos atau Jaket, Mitra Almega bisa Hubungi Whatsapp Official Almegatex Klik Disini. Atau Download E-Katalog Gratis untuk melihat Warna untuk kebutuhan Kain Bahan Kaos atau Jaket yang cocok untuk Produksi dari Mitra Almega silahkan Klik Disini.
Terima Kasih sudah menjadi Mitra Almega dan Berlangganan Bahan Kaos dan Jaket dari ALMEGATEX.
Comentários